Nokia baru-baru ini meluncurkan secara resmi Nokia N8. Smartphone ini sudah mendukung OS terbaru Nokia, Symbian^3. Selain itu, N8 mendukung layanan jejaring sosial langsung melalui layar home. Produk terbaru dari Nokia ini siap menjadi pesaing BlackBerry yang terkenal dengan layanan jejaring sosialnya.
Di Nokia N8, pengguna bisa memperbarui status, berbagi lokasi dan foto, dan melihat informasi terbaru dari Facebook dan Twitter lewat sebuah aplikasi langsung di home screen. Kalender acara dari jejaring sosial juga bisa ditransfer ke kalender Nokia N8.
Nokia N8 menggunakan Symbian^3 sebagai Osnya. OS ini mendukung gerakan multi touch, flick scrolling, dan pinch zoom. N8 juga menawarkan lebih dari satu home screen yang dapat disesuaikan dengan selera. Selain itu, home screen juga dapat ditambahkan dengan berbagai aplikasi dan widget. Symbian^3 juga telah mendukung arsitektur grafis 2D dan 3D.
Nokia N8 menggunakan kamera dengan lensa Carl Zeiss dengan besar sensor sebesar 12 Megapixel. Ponsel ini juga menggunakan flash Xenon.
Anda dapat menikmati video berkualitas HD dengan teknologi surround sound Dolby Digital Plus, dengan cara menghubungkan Nokia N8 ke sistem home theater. Nokia N8 juga menawarkan layanan Web TV yang menawarkan acara, berita, dan hiburan dari berbagai saluran seperti CNN, E! Entertainment, Paramount dan National Geographic. Konten Web TV lokal juga tersedia dari Ovi Store.
Nokia N8 akan mulai tersedia di negara tertentu mulai kuartal ketiga tahun 2010 dengan perkiraan harga €370.