Logitech Siap Perang di Pasar Indonesia


logitech-m905
Logitech hari ini memperkenalkan lini jajaran produk yang mereka pasarkan tahun ini. Mereka tetap mengandalkan lini produk mouse dan keyboard, sambil mulai memajukan lini produk webcam, headset, dan juga speaker.
Logitech memperkenalkan “Logitech Anywhere Mouse M905”, sebuah mouse yang diberi tagline “The world is your mousepad”. Logitech menyertakan teknologi “Darkfield” pada mouse ini. Dengan adanya teknologi tersebut, mouse ini mampu bekerja nyaris di seluruh permukaan, baik kaca, kayu, dan beberapa permukaan lainnya. Ukuran receiver mouse ini sangat kecil, bahkan
Logitech menyebutnya sebagai ukuran nano. Mouse ini dipasarkan dengan harga sekitar Rp580.000,-.
logitech_k350-wireless-keyboard-thumb-450x245
Dari jajaran keyboard, Logitech memperkenalkan Wireless Keyboard K350. Keyboard ini menggunakan receiver yang ukurannya sama dengan receiver M905. Hadir dengan desain yang ergonomis, keyboard ini dilengkapi dengan beberapa shortcut ke beberapa fungsi, seperti volume, home, e-mail, dan beberapa fungsi lain. Keyboard ini akan dipasarkan dengan harga sekitar Rp500.000,-.
Ukuran receiver yang sangat kecil membuat Logitech membuat sebuah tagline baru, Plug it, Forget it, Add to it. Logitech karena ukurannya yang sangat kecil, pengguna tidak perlu khawatir kalau receiver itu akan patah atau hilang. Pengguna tidak perlu lagi mencabut receivernya. Receiver ini juga mampu menampung 6 perangkat langsung.
logitech-c905-portable-logitech--1216500
Webcam dengan merk Logitech sudah lama beredar di pasaran Indonesia. Kali ini, Logitech memperbarui lini webcamnya dengan kehadiran Portable Webcam C905. Perangkat ini dilengkapi dengan lensa Carl Zeiss dan kemampuan deteksi muka. Sedangkan untuk lini produk speaker, Logitech masih mengandalkan seri Z-2300 dan Z-5500.